(Foto: PLN UIP Nusra dan SMKN 3 saat teken MoU di halaman parkir LEM)


Mataram - Reportase7.com

PLN Unit Pembangunan Nusa Tenggara (UIP Nusra) memberi penghargaan kepada Tim Listrik SMKN 3 Mataram (SMEKTI) yang telah berhasil mengkonversi Kendaraan BBM menjadi Listrik serta pembuatan Mobil Listrik berjenis Formula, bertempat di Halaman Parkir Lombok Epicentrum Mall, Senin (27/03/2023).

Kini PLN (UIP Nusra) juga melanjutkan kolaborasi teaching factory dengan SMK Negeri 3 Mataram dengan penandatanganan MoU. Program ini sudah berjalan sejak tahun 2021 lalu.

Pada program ini, PLN sebagai perwujudan dunia industri telah melakukan intervensi pada dunia pendidikan dengan terlibat pada pengembangan dan pendampingan pembelajaran berbasis projek.

PLN terlibat mempersiapkan dunia SMK yang mampu menjawab tantangan khususnya perkembangan electrifying lifestyle pada segala lini di masa depan. Keterlibatan dunia industri yang dilakukan oleh PLN merupakan bentuk dukungan memajukan pendidikan vokasi.

Penandatanganan ini dilakukan oleh Hadi Kurniawan selaku Guru Pembimbing Inovasi atau Ketua Tim Listrik SMEKTI.

SMEKTI nantinya akan tetap berkolaborasi dengan PLN untuk menciptakan Inovasi Kendaraan Listrik. Hal ini dilakukan dalam mempersiapkan Sumber Daya Manusia (SDM) yang memiliki keahlian untuk mendukung pengembangan infrastruktur kendaraan listrik.

Hadi selaku ketua tim listrik SMEKTI merasa senang dan bangga, karena PLN telah memberikan kepercayaan pada SMEKTI dengan kolaborasi yang saat ini.

PLN saat ini sedang membangun infrastruktur pendukung kendaraan listrik dan tidak hanya terkait infrastruktur teknis saja. Bersama SMEKTI kolaborasi ini akan menciptakan berbagai jenis kendaraan listrik di NTB nantinya, sesuai dengan Net Zero Emission (NTE) 2050.

Pewarta: Fitri
Editor: R7 - 01