Fihiruddin Bantah Tuan Guru Gede Sakti Dukung Salah Satu Paslon di Pilgub NTB

Mataram - Reportase7.com

Gonjang-ganjing pemilihan Gubernur NTB terkait dukungan TGH Lalu Gede Sakti (TGS) yang diklaim beberapa pihak untuk mendukung salah satu pasangan calon Gubernur NTB.

Juru bicara TGS, M. Fihiruddin membantah klaim dukungan TGS ke salah satu paslon Gubernur NTB. Ia mengatakan saat ini TGS masih netral dan belum menentukan dukungan untuk paslon manapun di Pemilihan Gubernur NTB.

"Nggak ada itu, beliau masih netral dan belum menentukan sikap ke paslon manapun," tegas Fihiruddin, Senin 7 Oktober 2024 di Mataram.

Menurut Fihiruddin, TGS tengah fokus mengurus jamaah dan keluarga sehingga belum membicarakan terkait politik.

"Beliau sedang fokus dulu untuk mengurus keluarga dan jamaah," ujarnya.

Ia meminta kepada semua pihak untuk tidak mengklaim dukungan TGS ke paslon manapunmanapun di Pilgub NTB.

"Saya minta semua pihak untuk tidak menjual-jual nama beliau untuk dukung salah satu paslon di Pilgub NTB," katanya.

Sebelumnya, berberapa pihak mengklaim TGS mendukung salah satu calon di Pilgub NTB yakni Paslon Romhi Firin.

Pewarta: Red
Editor: R7 - 01