Mursidin Berharap PMI Lombok Barat Dipimpin oleh Orang Profesional

Lombok Barat – Reportase7.com

Polemik yang melanda Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Lombok Barat kembali mencuat usai terjadinya deadlock dalam Musyawarah Cabang (Muscab) yang digelar di Hotel Jayakarta baru-baru ini.

Situasi tersebut memunculkan penunjukan Fahrul Mustafa sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Ketua PMI Lombok Barat.

Menanggapi hal tersebut, tokoh masyarakat Lombok Barat Mursidin, SH, menyampaikan harapan agar kepemimpinan PMI ke depan dipegang oleh sosok dari luar unsur eksekutif maupun legislatif.

“Kita tahu sendiri, PMI Lombok Barat beberapa tahun ke belakang menghadapi berbagai permasalahan yang hingga kini belum jelas penyelesaiannya. Kami berharap ke depan, PMI Lombok Barat bisa lebih baik dan profesional,” ujar Mursidin, Jumat 18 April 2025.

Menurutnya, sosok ketua yang berasal dari luar lingkaran eksekutif dan legislatif akan lebih netral dan fokus dalam menjalankan pengabdian kemanusiaan.

"Kami berharap Ketua PMI Lombok Barat berikutnya berasal dari kalangan di luar eksekutif dan legislatif, agar bisa lebih fokus mengabdi. Kita tahu bahwa, eksekutif adalah pelindung PMI, sehingga sebaiknya ada pemisahan peran,” tambahnya.

Pernyataan ini mencerminkan keresahan sebagian masyarakat terkait independensi dan kinerja organisasi kemanusiaan tersebut.

Mursidin berharap, momentum ini menjadi titik balik perbaikan dan pembenahan menyeluruh di tubuh PMI Lombok Barat.

Pewarta: Red
Editor: R7 - 01