Lombok Tengah - Reportase7.com


Penonton pada ajang World Superbike (WSBK) 2022 di Sirkuit Mandalika Internasional Lombok Tengah mulai berdatangan, hingga pada lokasi Grand Stand A sudah full, Minggu (13/11/2022).

Animo penonton pada race final WSBK begini nyata, sehingga membuat pintu masuk Sirkuit terlihat macet dengan antrian panjang para penonton. Kedatangan penonton ke Sirkuit pada putaran final WSBK karena ingin menyaksikan langsung para rider dunia dari jarak dekat.

Begitu juga di pintu masuk tiket Zona A, B C dan VIP Deluxe terlihat kendaraan padat saat menuju lokasi parkir, mulai pada pukul 10.00 WITA.


Selain itu, penonton juga terlihat lebih banyak di pintu masuk untuk menuju tribun. Zona A dan B pun sudah siap di kursi untuk menyaksikan ajang balap ini.

"Kalau kemarin (Sabtu) tidak macet masuknya, namun sekarang (Minggu), lebih ramai, cukup padat juga," ungkap Sandy, warga asal Kota Mataram.

Sebelumnya, penonton di hari Sabtu (12/11) hanya terlihat 40-45% dari pencapaian target 43.000 penonton. Penonton di Zona A, B dan C terlihat terisi cukup banyak, meskipun kursi penonton banyak yang kosong.

Namun berbeda dengan hari ketiga ini. Semua zona A,B, dan C sudah full. Begitu juga di tribun zona H, I, J dan K terlihat terisi oleh para penonton dan di tribun delux terlihat ramai penonton yang menyaksikan balapan.

Karena di hari terakhir, para pembalap WSBK 2022 akan menjalani dua sesi perebutan poin di Sirkuit Mandalika, Lombok. Satu lewat balapan Superpole dan satu lagi adalah Race 2.

Peningkatan jumlah penonton sebelumnya telah diprediksi Direktur utama MGPA, Priandhi. Menurutnya, puncak keramaian WSBK Mandalika terjadi pada hari ketiga.

"Untuk anak-anak milenial biasanya kan suka datang di hari Minggu, hari dimana libur sekolah dan sangat pas untuk berlibur juga," tutupnya.

Pewarta: Fitri
Editor: R7 - 01