Mataram - Reportase7.com
Banjir bandang yang menghantam beberapa wilayah di Kabupaten Lombok Barat pada tanggal 05 Sampai 06 Desember 2021 kamaren, menyisakan pilu yang mendalam bagi para warga yang terdampak. Hal ini menjadi perhatian semua publik yang ada di NTB.
Bahkan bebrapa fasilitas hancur dan bahkan korban jiwa pun tak bisa di elakkan, beberapa wilayah yang mengalami kerusakan yang cukup parah bahkan rumah warga yang tergenang air bah ada yg sampai atap rahnya. (08/12/2021)
Berangkat dari peristiwa tersebut Asosiasi Hotel Mataram (AHM) peduli akan musibah banjir yang memporak-porandakan sejumlah fasilitas bebrapa wilayah di NTB, terutama masyarakat yang terdampak banjir yang cukup parah. AHM memnyalurkan bantuan makanan siap saji sebanyak 1000 kotak kepada warga yang terdampak.
Bebrapa wilayah yang terdapat yang di datangi oleh AHM seperti dusun Tegal, Kelurahan Selagalas, Kecamatan Sandubaya kota Mataram, Perumahan Bhayangkara Residence di Desa Ranjok, Kecamatan Gunungsari, dusun Medas, Desa Sandik dan Desa meninting Kecamatan Batulayar.
Ketua AHM Yono Sulistyo yang juga merupakan sebagai manager Fave Hotel mengatakan bahwa, kepedulian kami terhadap saudara - saudara kita yang terkena musibah banjir ini teman - teman dari AHM ini ingin berbagi atau menyumbangkan apa yang bisa kami lakukan untuk membantu saudara - saudara kita ini.
"Sekitar 500an nasi kotak hari ini telah kami salurkan di beebrapa titik yang terdampak banjir, Alhamdulillah masyarakat bisa terbantu dengan apa yang kami lakukan hari ini," ungkap ketua AHM Yono.
kegiatan ini merupa bentuk kepedulian AHM kepada sesama, terutama warga yang terdampak musibah banjir. Dan di inisiasi oleh para anggota AHM agar kegiatan ini terlaksana dengan lancar, salah satu inisiatornya yakni Muchlis Willys yang juga merupakan panitia dalam terlaksananya kegiatan tersebut.
Muchlis Willys yang juga Brand Manager Same Hotel menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian AHM terhadap warga yang terdampak musibah banjir. Meski yang di lakukan hari ini belum maksimal, namun paling tidak bisa membantu meringankan beban saudara - saudara kita yang kini sedang berduka dan meratap pilu akibat musibah ini.
"Alhamdulillah semua yang kita lakukan sekarang merupakan bentuk kepedulian kita dari AHM dan ini berawal dari inisiatif saya untuk berpartisipasi dalam membantu warga yang terdampak musibah banjir dan teman - teman mengilhami semuanya," ungkap Willys.
Untuk sementara AHM saat ini fokus pada bantuan nasi dan beberapa keperluan sembako lainnya seperti Mie instan dan air mineral, tidak menutup kemungkinan kedepan dari temen - temen Hotel yang ada di Mataram ada mau menyumbangkan yang lain seperti pakaian bekas, selimut dan keperluan anak - anak sekolah, lanjut Willys.
Masyarakat sangat bersyukur atas bantuan yang di berikan oleh pihak AHM, dimana para koraban sangat membutuhkan bantuan serta uluran tangan para donatur, pemerintah serta pihak - pihak yang peduli akan nasip mereka saat ini.
Di ungkapkan oleh salah satu warga di dusun Medas, Desa Sandik bahwa, apa yang di lakukan oleh AHM hari ini merupakan kepeduliannya yang sangat mulya terhadap sesama warga yang terkena musibah.
"Alhamdulillah dan terimakasih atas bantuan yang diberikan oleh AHM untuk kami warga yang terdapak di sekitaran bantaran sungai Kepor ini, beber warga yang tidak mau di sebutkan namanya.
Di tempat yang berbeda Lurah Selagalas Yusrin yang di dampingi oleh sekcam Sandubaya Drs. L. Suhaidi Wijaya saat menerima bantuan dari AHM menyampaikan rasa terimakasihnya kepada AHM dimana telah menyatakan waktu dan rezekinya untuk membantu warga yang terdampak di dusun Tegal.
"Terimakasih kepada AHM yang telah sempat datang dan membantu meringankan beban masyarakat kami yang terdampak musibah banjir, semoga AHM semakin sukses selalu berbuat kebaikan untuk Masyarakat," puji Yusrin.
Pewarta : YD
Editor : R7 - 01
0Komentar